Apakah Hewan Paling Misterius Di Dunia ???

Di dunia ini banyak sekali ditemukan makhluk-makhluk aneh dan misterius bahkan cuma dianggap mitos  yang membuat penasaran tak hanya kalangan ilmuwan, tapi juga orang awam, untuk melihat, mempelajari, dan memahaminya.
Namun tak jarang, karena kemunculan makhluk-makhluk itu sangat langka sehingga hanya dapat dilihat segelintir orang, atau karena sangat berbahaya, makhluk-makhluk ini akhirnya hanya menjadi pelengkap literatur mata kuliah atau hanya menjadi legenda yang dituturkan dari mulut ke mulut. Berikut 10 makhluk aneh dan misterius itu yang datanya dicomot dari berbagai sumber.

Ahool

Ahool adalah sejenis kriptid terbang, diduga kelelawar raksasa[rujukan?], atau oleh laporan lainnya, pterosaurus hidup atau primata terbang. Seperti makhluk yang belum diketahui untuk ilmu pengetahuan dan tidak ada bukti objektif bahwa keberadaannya yang diklaim.

Agogwe

Agogwe adalah makhluk seperti manusia dan berukuran sangat kecil, mirip kurcaci. Sering ditemukan di Timur Afrika.

Arabhar

Arabhar yaitu ular terbang raksasa yang dipercaya berada di sekitar laut Arab.

Tsuchinoko

Spesies ular yang amat langka dan aneh, berperut gendut mirip botol atau pin boling dengan ekor yang kecil mirip ekor tikus. Pernah dilihat di Hokaido, Jepang.

Yeti

Serupa dengan Bigfoot, muncul di wilayah Himalaya.

Buru


Kadal sepanjang 15 kaki dan berwarna gelap. Ditemukan di Himalaya dan dipercaya telah punah.kira-kira wujudnya hampir menyerupai gambar di atas.

Jersey Devil

Binatang berbentuk kuda yang mempunyai sayap seperti kelelawar dan mempunyai tangan. Berdiri dengan dua kaki, ditemukan di New Jersey, Amerika Serikat.

Mokele-Mbembe

Dipercaya sebagai dinosaurus yang masih hidup di Kongo, Afrika.

Mothman

Merupakan makhluk setengah manusia dan setengah kelelawar, tidak memiliki leher, bersayap dan bermata merah. Pertama kali dilihat pada tahun 1966 dan diidentifikasikan sebagai UFH ( Unidentified Flying Humanoid).

Ogopogo

Monster laut yang serupa dengan Nessie di danau Loch Ness. Bedanya Ogopogo ditemukan di danau Okanagan, Kanada.

sumber:http://terselubung.blogspot.com